JABARONLINE.COM - Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto secara resmi mengumumkan pencapaian Swasembada Pangan Nasional Tahun 2025 dalam acara Panen Raya yang digelar di Karawang, Jawa Barat, pada Rabu, 7 Januari 2026.
Pengumuman tersebut menandai tonggak penting dalam perjalanan pembangunan sektor pangan nasional, sekaligus mengukuhkan Karawang sebagai salah satu lumbung padi strategis di Indonesia.
Presiden Prabowo tiba di Kabupaten Karawang dalam rangka kunjungan kerja. Kepala Negara mendarat di Helipad Balai Layanan Usaha Produksi Perikanan Budidaya (BLUPPB). Kedatangan Presiden disambut antusias oleh ribuan warga masyarakat yang telah menunggu di Dusun Sukajadi, Desa Kertamukti, Kecamatan Cilebar, lokasi diselenggarakannya Panen Raya.
Di lokasi, Presiden Prabowo disambut oleh jajaran pejabat daerah, termasuk Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi dan Komandan Korem 063/Sunan Gunung Jati Kolonel Inf Hista Soleh Harahap.
Sejumlah menteri dan pejabat tinggi negara turut mendampingi Presiden dalam agenda tersebut. Mereka yang hadir antara lain Menteri Koordinator Bidang Pangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman, Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin, Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya, Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono, Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal (PDT) Yandri Susanto, Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) Nusron Wahid, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, serta Wakil Menteri Pertanian Sudaryono.
Swasembada pangan merupakan agenda prioritas nasional yang konsisten ditekankan Presiden Prabowo sebagai fondasi utama ketahanan nasional, kedaulatan negara, dan kesejahteraan rakyat. Melalui kerja kolektif lintas kementerian dan lembaga, pemerintah daerah, petani, pelaku usaha, serta dukungan masyarakat luas, Indonesia berhasil mencapai kondisi swasembada pangan sesuai target nasional pada akhir tahun 2025.
Antusiasme warga Desa Kertamukti sangat terasa menyambut kehadiran rombongan Presiden. Salah seorang warga, Lilis, mengaku sengaja datang sejak pagi hanya untuk melihat langsung Kepala Negara.
“Senang, senang banget,” ujar Lilis dengan penuh kegembiraan setelah berhasil melihat langsung Presiden Prabowo di lokasi Panen Raya.***